Keseruan Wisata Bahari Flying Fish Tanjung Benoa
Salah satu destinasi wisata air yang sangat populer di Bali yaitu pantai Tanjung Benoa yang menjadi satu – satunya pusat watersport di Bali.
Salah satu yang sangat unik adalah Flying Fish yang akan membuat Anda merasakan sensasi terbang di atas laut. Berani coba?
Mengenal Flying Fish
Bagi Anda yang belum pernah liburan ke tempat wisata air di selatan pulau Bali, pasti akan penasaran dengan wahana ini.
Flying fish merupakan salah satu permainan yang kami hadirkan kepada para wisatawan yaitu peserta duduk diatas perahu karet yang bentuknya seperti ikan terbang, kemudian ditarik speed boat kecepatan tinggi. Permainan bahari ini mirip dengan banana boat atau rolling donut, yaitu sama – sama ditarik oleh speedboat agar bisa meluncur cepat diatas permukaan laut.
Pembelian voucher secara online akan mendapatkan harga diskon 50% dari harga publish yang berlaku dilokasi permainan.
Harga Flying Fish Bali
Harga Publish | Harga Online |
Rp. 350.000/orang | Rp. 150.000/orang |
Pertanyaan Yang Sering ditanyakan
Untuk Pemula apakah bisa ikut?
Tentu saja bisa. Walaupun tidak bisa renang dan pertama kali ikut, tidak ada masalah.
Kalau anak boleh ikut?
Boleh ikut, minimal usia 12 tahun. Nanti saat main semua peserta harus mengenakan life jacket dan pastinya akan didampingi pemandu saat main.
Berapa durasi untuk main Flying fish?
Berbeda dengan aktifitas lain seperti banana boat, durasi Flying fish dihitung 2x terbang dengan estimasi waktu sekitar 10 menit
Waktu terbaik main Flying fish?
Main flying fish sangat ditentukan oleh cuaca, arah angin, dan pasang surut air laut. Biasanya waktu terbaiknya di jam 10.00 – 14.00 wita. Jadi kami sarankan sebelum jam 12.00 wita sudah di lokasi.